Wed. May 15th, 2024
    Menoreh Dreamland Kulon ProgoMenoreh Dreamland Kulon Progo

    Menoreh Dreamland adalah wisata tempat makan terbaru yang menggabungkan pesona alam dan kelezatan kuliner bagi para pengunjungnya. Lokasinya berada di kaki Pegunungan Menoreh denganpanorama alam yang memukau, udara segar yang menyejukkan, serta aneka hidangan lezat.

    Bagi keluarga yang liburan bersama, Menoreh Dreamland adalah pilihan dengan suasana yang nyaman dan aman. Cocok untuk anak-anak dan seluruh anggota keluarga dan aktivitas yang dapat dinikmati oleh semua kalangan.

    Kafe estetik bernama Menoreh Dreamland, yang baru dibuka pada akhir Desember 2023. Kafe ini bukan hanya tempat untuk bersantai, tetapi juga menjadi spot healing bagi pengunjungnya.

    Artikel menarik lainnya: Menjelajahi Keindahan Alam di Danau Ranu Agung Probolinggo

    Menikmati Pemandangan Alam Menakjubkan di Menoreh Dreamland Kulon Progo

    Ketika berada di Menoreh Dreamland, wisatawan akan disambut oleh hutan pinus yang hijau dan segar. Udara di tempat ini begitu sejuk dan menyegarkan, jauh dari kebisingan perkotaan. Mereka dapat bersantai dan menikmati ketenangan alam yang disajikan oleh Menoreh Dreamland.

    Menoreh Dreamland juga merupakan kebanggaan Yogyakarta sebagai provinsi dengan beragam wisata yang menakjubkan. Keberadaannya diharapkan dapat meningkatkan daya tarik pariwisata Yogyakarta di mata dunia.

    Tempat Makan dengan Spot Foto Menarik

    Menoreh Dreamland tidak hanya menawarkan pemandangan alam, tetapi juga berbagai wahana dan spot foto. Ada Gardu pandang memungkinkan pengunjung melihat pemandangan alam dan terdapat spot-spot instagramable seperti rumah pohon, ayunan, dan taman bunga. Bagi yang doyan petualang, tersedia pula wahana ATV dan flying fox.

    Menjelajahi Kuliner Lezat di Menoreh Dreamland Kulon Progo

    Salah satu keunggulan Menoreh Dreamland adalah wisata kuliner. Di sini, berbagai restoran dan kafe menawarkan menu makanan dan minuman lezat. Wisatawan bisa menikmati hidangan khas Yogyakarta seperti gudeg, sate klathak, dan bakmi Jawa. Adapula menu Western dan seafood yang menggoda selera.

    Kalau mau berbuka puasa tidak perlu lagi memusingkan pikiran, karena Menoreh Dreamland dapat menjadi pilihan yang tepat. Tempat ini menyediakan Menu Ramadhan Hemat dan suasana yang menawan untuk berbuka puasa dengan view hutan pinus yang mempesona dan wahana menarik yang pastinya akan menyenangkan.

    Tidak hanya itu, tempat ini mudah diakses, tidak macet, luas, dan nyaman. Ajaklah orang-orang tersayang untuk berbuka puasa di sini dan segera reservasi agar tidak ketinggalan promonya.

    Pilihan Menu Makanan dan Harganya

    Menu makanan seperti pasta, steak, dan sandwich memiliki kisaran harga Rp20 ribu hingga Rp90 ribu. Sedangkan untuk hidangan tradisional seperti aneka sup daging dan soto, harganya mulai dari Rp15 ribu hingga Rp65 ribu. Varian mie, nasi goreng, dan hidangan ikan dihargai mulai dari Rp15 ribu hingga Rp35 ribu. Tidak ketinggalan, camilan seperti tahu walik, kroket keju, dan cireng juga tersedia dengan harga mulai dari Rp20 ribuan.

    Untuk minuman, tersedia berbagai pilihan hangat dan dingin. Harga termurah adalah untuk air mineral seharga Rp6 ribu, sementara untuk jus buah, kopi, wedangan, dan minuman berbasis susu memiliki harga berkisar antara Rp15 ribu hingga Rp22 ribu.

    Menginap di Menoreh Dreamland

    Wisatawan bisa menginap di tengah alam, Menoreh Dreamland menyediakan area camping ground. Pengunjung dapat membawa tenda sendiri atau menyewa tenda yang telah disediakan. Camping di Menoreh Dreamland akan memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para pengunjungnya.

    Lokasi dan Akses Menuju Menoreh Dreamland

    Alamat Menoreh Dreamland terletak di Sokomoyo, Jatimulyo, Kapanewon Girimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tempatnya berjarak 35 km dari pusat Kota Yogyakarta. Akses menuju tempat ini sangatlah mudah, dapat dilalui dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.

    Menoreh Dreamland adalah sebuah surga tersembunyi di Kulon Progo yang menawarkan keindahan alam dan kenikmatan kuliner yang tidak terlupakan. Tempat ini merupakan bukti bahwa Indonesia memiliki banyak potensi wisata alam yang menakjubkan, yang patut untuk dilestarikan dan dipromosikan agar semakin banyak wisatawan yang dapat menikmatinya.

    Keberhasilan Menoreh Dreamland juga dapat menjadi inspirasi bagi pengembangan destinasi wisata lain di Kulon Progo dan Yogyakarta. Ini membuktikan bahwa wisata alam dapat menjadi alternatif untuk meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

    Artikel menarik lainnya: Nongkrong Sambil Menikmati Kelezatan Kuliner di Koffietons Mangrove Tuban

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *