Wisata Silowo Merakurak Tuban Ekowisata Menyusuri Sungai dengan Kano

Wisata Silowo Merakurak Tuban Ekowisata Menyusuri Sungai dengan Kano. Tempat wisata yang bisa menjadi tujuan liburan menyegarkan mata kalian semua. Destinasi ini cukup keren di Jawa Timur yang namanya Amazon-nya Jawa Timur. Bahkan tempat ini sempat viral gara-gara mata airnya yang bening banget dan bener-bener bikin kagum.
Salah satu tempat wisata yang keren banget dan punya konsep ekowisata sekaligus edukasi yang unik. Ekowisata Silowo atau yang biasa disebut Sumber Silowo. Tempat ini masih alami banget dan harganya terjangkau, sehingga cocok buat kita seru-seruan sama temen, keluarga, atau pacar. Berikut daya Tarik Wisata Silowo Tuban.
Wisatawan Bisa Menyusuri Sungai dengan Bermain Kano di Tempat Wisata Silowo Tuban
Wisata Silowo Tuban menjadi tempat wisata yang lagi hits banget di Kabupaten Tuban. Sungainya super jernih dan pas banget buat main kano sama pacar atau orang tersayang. Jika sedang mencari tempat wisata buat keluarga, Ekowisata Silowo ini jadi pilihan yang seru.
Di Ekowisata Silowo, wisatawan bisa mendapatkan pemandangan alam yang aduhai dan adem sekali. Sungainya bening kayak kaca, dan di sekitarnya banyak pohon sagu. Wisatawan juga bisa asyik-asyikan berenang di sungai yang bersih dan segar dengan cuma dengan Rp. 10.000 untuk 2 orang.
Wisatawan Bisa Menikmati Daya Tarik Pemandangan Alami
Area wisata Silowo Tuban sangat cantik dengan panorama sungainya dihiasi pohon-pohon yang lebat nan asri. Apalagi sungai ini teduh banget dan airnya jernih dan cocok untuk tempat. Selain itu, wisatawan juga bisa naik kano.
Tempat wisata Tuban ini bikin bahagia, karena bisa melakukan petualangan di sungai yang pemandangannya tiada dua. Kawasan wisata alam iniĀ terhubung sama alam sekitar yang keren sekali. Ditambah lagi airnya yang jernih, warnanya hijau membuat perasaan sangat nyaman.
Suara air yang berdesir terdengar segar yang menciptakan suasana damai. Wisatawan bisa merasakan pemandangan hutan yang menyegarkan. Pohon-pohon sagu yang rimbun banget di sekitarnya jadi tempat tinggal untuk berbagai binatang liar.
Kadang-kadang, Wisatawan bisa liat burung-burung terbang di atasnya atau ikan-ikan yang melompat dari air. Semuanya bikin terpesona sama keajaiban alam yang tidak bisa digantikan.
Ekowisata dan Kuliner Sagu di Tempat Wisata Silowo Merakurak Tuban
Sendang Silowo Merakurak Tuban sekarang menjadi tempat konservasi lingkungan air. Selain itu, tempat ini juga digunakan buat penangkaran ikan sungai, terutama ikan wader. Jadi, para wisatawan, wajib bmenjaga kebersihan lingkungan dan jaga diri ketika datang berkunjung.
Ngomongin Silowo, tidak lengkap rasanya tanpa mencoba kuliner-kuliner dari bahan dasar sagu yang tumbuh banyak di sini. Ada es dawet sagu, bongko, dan gandos yang bisa bikin lidah kita nagih banget. Nah, yang seru lagi, makanan dan minuman ini bisa kita nikmatin di gazebo di pinggir sungai. Hal itu bikin pengunjung menikmati pemandangan sungai dengan tenang.
Harga Tiket Masuk Wisata Silowo Merakurak Tuban
Biaya tiket masuk ke tempat wisata alam Tuban ini Rp 5 ribu. Sedangkan bagi pengunjung naik kano membayar Rp 10 ribu per orang. Jadi, dengan Rp 15.000 bisa berlibur menikmati panorama alam yang mempesona.
Di tempat wisata ini terdapatĀ beberapa gubuk untuk beristirahat ataupun menikmati pemandangan pepohonan. Selain itu, disediakan persewaan pelampung ataupun perahu kecil yang digunakan untuk menjelajah sumber mata air yang eksotis di tempat wisata ini.
Artikel menarik lainnya: Dimana Provinsi Letak Wisata Alam Raja Ampat?
Alamat Wisata Silowo Merakurak Tuban
Lokasi wisata Silowo berada di Desa Mandirejo, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban. Jika dari Surabaya, jaraknya sekitar 2 jam kalo lewat Tol (mulai dari Alun-Alun Surabaya sampe Gresik). Dari Gresik ke Tuban ya lewat Jalan Raya Biasa aja (soalnya belum ada Tol).
Demikian artikel tentang Wisata Silowo Merakurak Tuban Ekowisata Menyusuri Sungai dengan Kano. Sebelum berangkat, sebaiknya pastikan cuaca sedang cerah. Pastikan membawa kamera, baju ganti, dan uang tunai untuk membayar fasilitas di tempat wisata ini.
terimakasih infonya menarik