Travel Bandung ke Bandara Soekarno hatta Jasa Perjalanan ke Luar Kota

Travel Bandung ke Bandara Soekarno hatta Jasa Perjalanan ke Luar Kota

Travel Bandung-Bandara Soekarno Hatta adalah kendaraan mobil yang cocok menjadi pilihan bagi para penumpang. Travel bandara bisa membawa banyak muatan untuk melanjutkan menuju ke luar kota seluruh Indonesia.

Bagi kamu yang ingin pergi berlibur dari kota kembang naik pesawat terbang, mobil travel Bandung menjadi salah satu pilihan terbaik. Apalagi tersedia banyak jasa jasa travel agent Bandung memiliki layanan antar jemput Bandung-Bandara Soekarno Hatta setiap hari.

Ongkos travel Bandung menuju bandara Soekarno-Hatta cukup terjangkau dan jadwal keberangkatan sudah terjadwal. Fasilitas mobil menuju bandara Soeta juga biasanya berkualitas baik dan penumpang merasa aman, nyaman dan lancar selama perjalanan.

Travel Cititrans dari Bandung ke Bandara Soekarno-Hatta

Cititrans adalah travel executive shuttle dari Bandung memiliki rute menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Ketika masa new normal PSBB masa pandemi, travel Cititrans menyediakan perjalanan ke Bandara yang berlokasi di Tangerang tersebut.

Perusahaan perjalanan tersebut merasa tenang dan aman, karena Cititrans menerapkan protokol kesehatan ketat.

Ongkos promo Cititrans yang ditawarkan adalah Rp 175.000, dengan menggunakan kode promo CTBANDARA. Pemesanan travel Bandung dapat dipesan melalui website/aplikasi Cititrans. Harga promo bisa dinikmati traveler yang ingin berlibur  Natal dan tahan baru (nataru) di bulan Desember.

Jakcal Holidays Luxury Shuttle Rute Bandung- Bandara Soeta

Jackal Holidays adalah perusahaan jasa transportasi yang sudah berpengalaman di dunia pariwisata dan transportasi beridiri dari tahun1988. Perusahaan ini memiliki moto “The Best in Traveling Services”. Perusahaan jasa transprotasi yang berkomitmen dapat membuat perjalanan lebih nyaman.

Pada tahun 2017, Jackal Holidays mendirikan sayap usaha Jackal Holidays Luxury Shuttle. Perusahaan travel ini menjanjikan kenyamanan dan kemewahan yang ditawarkan. Mobil yang disediakan adalah minibus putih mewah Toyota Hi-Ace Commuter.

Pool Jackal Holidays Bandung ada di beberapa titik, seperti Dipatiukur, Kiaracondong dan Pasteur. Bagi kamu yang ingin berpergian dapat merasa tenang, karena bisa melakukan perjalanan dari beberapa titik pusat Kota Bandung dan diantar ke beberapa Kota Jakarta dan juga Bandara Internasional Soekarno Hatta. Tarif ongkos Jackal Holidays menuju Bandara adalah Rp160.000.

X Trans Bandung Bisa Mengantar Penumpang Menuju Bandara Soekarno-Hatta

Bagi kamu yang ingin berpergian ke luar kota, X Trans adalah pilihan transportasi dari Bandara Soekarno-Hatta ke Bandung. Banyak penumpang menggunakan jasa travel Bandung ini. Sebagai pelopor on time shuttle, jasa travel dari Bandung ini dikenal dengan ketepatan waktu dan menggunakan sistem layanan point to point.

Pemesanan travel atau shuttle bus X Trans dapat dilakukan dilakukan dengan cara online booking di situs resmi www.xtrans.co.id. Cara yang cukup mudah untuk memesan tiket perjalanan dari Bandung. Ongkos dari BANDUNG adalah Rp. 140.000,- (Umum) ; Rp. 130.000,- (Pelajar) ke bandara.

Travel Sinar Shuttle dari Bandung ke Bandara Soekarno Hatta

Jasa transportasi Sinar Shuttle adalah bagian usaha dari PO Sinar Jaya yang berdiri sejak 18 November 1982. Berpusat di di Jalan Diponegoro 75 – Tambun, Bekasi, Indonesia. Seiring perjalanan waktu semakin berkembang menjadi salah satusatu perusahaan transportasi terbesar di Indonesia.

Perusahaan ini menyediakan jasa travel agen menuju bandara dari Bandung – Bandara Soetta dengan ongkos Rp. 130.000. Kamu bisa memilih travel ini, karena tarifnya lebih murah, namun kondisi kendaraan cukup nyaman untuk perjalanan menuju luar kota.

Kabar menarik lainnya: Biaya Rapid Test Antigen yang Menjadi Syarat Liburan ke Bali, Berapa Biayanya?

admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *